Permintaan Terakhir Lukas Enembe Sebelum Eks Gubernur Papua Meninggal Dunia

Published: 27 December 2023
on channel: Tribun MedanTV
2,697
5

TRIBUN-MEDAN.COM - Surat Terakhir Lukas Enembe sebelum Kondisi Memburuk & Meninggal Dunia, Berisi Keinginan Terakhir.

Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe meninggal dunia pada Selasa (26/12) sekira pukul 10.30 WIB.

Kini terungkap Lukas Enembe sempat menuliskan surat terakhir sebelum kesehatannya semakin memburuk.

Adapun surat terakhir itu berisi tentang keinginannya.

Dikutip dari Tribun Papua, hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Tim Penasihat Hukum Lukas Enembe yakni Kaligis.

Ia mengatakan Luka Enembe berkeinginan agar diperiksa dan dirawat oleh dokter pribadinya.

Adapun dokter pribadi Lukas Enembe berada di Singapura yakni dr Francisco Salcido Ochoa.

Oleh sebab itu, tim penasihat hukum melayangkan surat ke Ketua Komnas HAM Republik Indonesia pada Oktober silam.

Surat yang sama pun dilayangkan ke KPK dan Hakim Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat.

Kaligis mengatakan surat tersebut menjadi permintaan terakhir dari almarhum kliennya.

Pihaknya pun membandingkan kasus Lukas Enembe dengan Novel Basmedan yang juga dapat berobat ke Singapura.

Kaligis pun mengatakan surat tersebut sebagai upaya terakhir untuk memenuhi keinginan Lukas Enembe.

Bahkan Komnas HAM dan KPK diizinkan menembani Lukas Enembe selama pengobatan di Singapura.

Tak hanya itu, Kaligis menyebut biaya pengobatan akan ditanggung oleh keluarga Lukas Enembe.

Bergabung dengan channel ini untuk mendapatkan akses ke berbagai keuntungan:
   / @tribunmedantv  

Baca selengkapnya di www.tribun-medan.com

#jokowi #kpk #korupsi #firlibahuri #koruptor #papuabarat #viral #indonesia #opm #prabowo #papua #icw #nasdem #anies #ganjar #politik #pdip #gerindra #sby


Watch video Permintaan Terakhir Lukas Enembe Sebelum Eks Gubernur Papua Meninggal Dunia online without registration, duration hours minute second in high quality. This video was added by user Tribun MedanTV 27 December 2023, don't forget to share it with your friends and acquaintances, it has been viewed on our site 2,697 once and liked it 5 people.