oban Rais merupakan sebuah air terjun yang tempatnya masih dalam satu lokasi dengan Batu Flower Garden dan Bumi Perkemahan Coban Rais, Jawa Timur. Tempatnya yang ada di kawasan kaki daerah Gunung Panderman membuat wisata ini tidak hanya menjadi daerah dengan pemandangan alam yang luar biasa tetapi juga udara yang segar.
Air terjun dengan kecuraman 90 derajat dan ketinggian kurang lebih 20 meter ini tidak hanya cocok sebagai lokasi berfoto saja, namun juga memiliki banyak pilihan kegiatan lain yang tak kalah menarik yang bisa dicoba bersama dengan keluarga atau orang terdekat Anda saat berlibur.
Berada di daerah perbukitan Kota Batu membuat Coban Rais di kelilingi oleh hutan hijau lebat. Banyaknya pepohonan di dalam hutan tentu saja menyejukkan lingkungan sekitar dan melindungi pengunjung dari panasnya terik matahari. Tidak hanya hutan yang hijau, air terjun yang menjadi fokus utama destinasi wisata ini juga begitu menonjol dengan kemegahannya.
Wisatawan tidak perlu khawatir dengan polusi udara maupun polusi suara, lingkungan wisata ini memiliki udara yang begitu segar dan Anda tidak akan mendengar kebisingan kendaraan yang berlalu lalang karena lokasinya yang berada jauh di dalam hutan. Anda hanya akan mendengar cuitan hewan kecil di dalam hutan yang berpadu dengan suara aliran air.
====================================
For copyright matters please contact us at: [email protected]
====================================
Alamat :
Jalur Lkr. Bar. No.8, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65316
====================================
Social Media :
Website : https://www.itrip.id/coban-rais-batu
Facebook : / itripz
Twitter : / itripdotid
Pinterest : / itripdotid
====================================
Map
https://goo.gl/maps/UKawXbkBX7RnUk4i9
Thanks For Watching
#wisataindonesia #cobanrais #airterjun
Смотрите видео Coban Rais Air Terjun Mempesona di Batu Malang онлайн без регистрации, длительностью часов минут секунд в хорошем качестве. Это видео добавил пользователь iTrip ID 25 Октябрь 2022, не забудьте поделиться им ссылкой с друзьями и знакомыми, на нашем сайте его посмотрели 743 раз и оно понравилось 6 людям.